Proposal

Proposal Adalah modul utama yang menjadi pembahasan pada SIP LPPM, dalam prosesnya ada beberapa hal yang saling berkaitan, untuk penjelasan lebih lengkap silahkan baca topik yang telah disediakan.

Pengajuan Proposal

Pengajuan proposal dapat dilakukan dalam periode pengajuan proposal yang telah ditetapkan oleh pengelola, dan diluar periode tersebut proses pengajuan tidak dapat dilaksanakan.

Tatacara pengajuan Proposal adalah sebagai berikut.

1. Pilih Menu Proposal

selanjutnya akan diarahkan ke halaman proposal seperti pada gambar dibawah ini.

2. Pilih Submit Proposal

untuk melakukan pengajuan proposal baru silahkan klik tombol submit proposal seperti yang tertera pada bagian atas kanan gambar dan akan diarahkan ke halamanan seperti pada gambar dibawah ini.

pada halaman ini akan ditampilkan sisa masa periode pengajuan proposal, dan selanjutnya silahkan di isi semua form yang di sediakan, semua form wajib di isi, pada tahapan ini anda bisa menekan tombol simpan dan lanjutkan yang tertera pada bagian bawah

Form pengajuan proposal di bagi menjadi 5 tahapan, anda dapat menutup dan melanjutkan pengisian dilain waktu jika sudah menekan tombol simpan dan lanjutkan

3. Isian Proposal

Selanjutnya anda diminta untuk melengkapi data isian proposal pada form yang disediakan seperti pada gambar dibawah ini.

jika sudah menginput keseluruhan data isian proposal silahkan klik tombol simpan dan lanjutkan. jika terdapat kebutuhan untuk kembali ke step 1 pernyataan peneliti silahkan klik tombol kembali

4. Data Peneliti

Data peneliti merupakan daftar keanggotaan pada suatu penelitian yang anda ajukan, silahkan di isi data peneliti berupa nama ketua, anggota dan anggota peneliti(mahasiswa).

untuk jenis pengajuan proposal mandiri, anda tidak diwajibkan memasukkan nama anggota jika hanya anda sendiri peserta pada proposal yang anda ajukan

jika sudah menginput data silahkan klik tombol simpan dan lanjutkan. jika terdapat kebutuhan untuk kembali ke tahap sebelumnya silahkan klik tombol kembali

5. Berkas

Bagian formulir terakhir yang harus di inputkan adalah berkas proposal dan RAB dalam format PDF.

jika sudah menginput data silahkan klik tombol simpan dan lanjutkan. jika terdapat kebutuhan untuk kembali ke tahap sebelumnya silahkan klik tombol kembali

6. Validasi

Tidak ada form yang harus di isi pada tahap ini. Tahap ini merupakan validasi pengiriman proposal ke admin, selama anda belum melakukan konfirmasi berarti formulir pengajuan belum di kirim dan hanya anda sendiri yang dapat melihat data tersebut. dan anda masih dapat mengubah data seelama status proposal masih draft

jika anda ingin mengubah beberapa data pada tahapan sebelumnya silahkan klik tombol kembali atau sudah yakin dengan form yang hendak di ajukan silahkan klik konfirmasi pengajuan

Jenis Proposal

Pilihan jenis proposal yang dapat dipilih saat pengajuan proposal sebagai berikut:

Kategori Penelitian
1. Penelitian mandiri Individu
2. Penelitian mandiri kelompok
3. Pengabdian mandiri
Jenis Penelitian
1. Kegiatan Mandiri
Kategori Penelitian
1. Penelitian Pembinaan / Kapasitas
2. Penelitian Dasar Program Studi
3. Penelitian Dasar Interdisipliner
4. Penelitian Terapan Kajian Strategis Nasional
5. Penelitian Terapan Pengembangan Nasional
6. Penelitian Terapan Berkorelasi Dunia Usaha dan Industri (DUDI)
7. Penelitian Terapan Global/Internasional
8. Penelitian Pengembangan Kolaborasi Antar Perguruan Tinggi dan/atau Kementerian/Lembaga
9. Penelitian Pengembangan Pendidikan Tinggi
10. Penelitian Pengembangan Kolaborasi Internasional
11. Penelitian Pengembangan Survei Kajian Strategis Nasional
12. Kajian Aktual Strategis
13. Penelitian Pembinaan/Kapasitas
14. Penelitian Dasar Program Studi
15. Penelitian Dasar Interdisipliner
16. Penelitian Terapan Kajian Strategis Nasional
17. Penelitian Terapan Berkorelasi Dunia Usaha dan Industri (DUDI)
18. Penelitian Pengembangan Kolaborasi Antar Perguruan Tinggi dan/atau Kementerian/Lembaga
19. Penelitian Pengembangan Kolaborasi Internasional
20. Penelitian Pengembangan Survei Kajian Strategis Nasional
Jenis Penelitian
1. Riset Pembinaan/Kapasitas
2. Riset Dasar
3. Riset Terapan
4. Riset Pengembangan
5. Kajian Aktual Strategis
6. Kajian Aktual Strategis
7. Bantuan selain penelitian
8. Kegiatan Mandiri